Skip to main content

Taman Nasional Baluran - Situbondo

Hallooo jumpa lagi dengan emak, kali ini emak akan berbagi cerita tentang perjalanan explore emak di Banyuwangi - Jawa Timur. Karena perjalanan hidup yang indah adalah ketika kita mampu berbagi, bukan untuk dinikmati sendiri.

Taman Nasional Baluran - Situbondo
Spot foto Savana Bekol
(dokpri)

Taman Nasional Baluran, salah satu destinasi wisata yang wajib kalian kunjungi jika berkunjung ke Banyuwangi dan Situbondo - Jawa Timur. Terletak di wilayah Banyuputih, Situbondo namun lebih dekat dengan Banyuwangi.

Taman Nasional Baluran - Situbondo
Spot foto Savana Bekol
(dokpri)

Taman Nasional Baluran dikenal dengan sebutan Africa Van Java. Sebuah kawasan yang digunakan khusus untuk melindungi berbagai macam ekosistem flora dan fauna. Beberapa jenis satwa yang dilindungi seperti monyet, kerbau liar, rusa, burung merak dan jika beruntung bisa melihat banteng hidup bebas berkeliaran di Taman Nasional Baluran ini. 

Taman Nasional Baluran - Situbondo
Monyet ekor panjang Savana Bekol
(dokpri)
Taman Nasional Baluran - Situbondo
Kawanan kerbau liar Savana Bekol
(dokpri)
Taman Nasional Baluran - Situbondo
Kawanan rusa Savana Bekol
(dok. Mas Rachmad)
Taman Nasional Baluran - Situbondo
Burung merak Savana Bekol
(dok. Mas Rachmad)

Padang Savana Bekol dengan landscape Gunung Baluran terlihat sangat eksotis, juga terdapat kawasan Hutan Musim, Hutan Evergree, Hutan Mangrove didekat Pantai Bama.

Taman Nasional Baluran - Situbondo
Spot foto Savana Bekol
(dokpri)

Disini berlaku larangan untuk memberi makan kepada satwa, jadi selama melintas di kawasan Taman Nasional Baluran kalian harus berhati-hati. Sebaiknya sembunyikan tas yang berisi makanan dan minuman, karena monyet-monyet disini biasanya suka usil dan merampas makananmu.

Taman Nasional Baluran - Situbondo
Pantai Bama (dokpri)
Taman Nasional Baluran - Situbondo
Pantai Bama (dokpri)
Taman Nasional Baluran - Situbondo
Pantai Bama (dokpri)
Taman Nasional Baluran - Situbondo
Pantai Bama (dokpri)
Taman Nasional Baluran - Situbondo
Monyet ekor panjang Pantai Bima
(dokpri)

Akses jalan Taman Nasional Baluran dari pintu gerbang sampai Savana Bekol hingga Pantai Bama juga beraspal mulus, sangat mudah dan nyaman dilalui kendaraan roda empat maupun roda dua.

Taman Nasional Baluran - Situbondo
Jalan Savana Bekol
(dok. Mas Rachmad)

Fyi untuk masuk ke Taman Nasional Baluran ini juga ada syaratnya lho, 

  • Booking online via WhatsApp ke no 081217738500
  • Menunjukkan kartu indentitas yang berlaku, seperti Kartu Tanda Penduduk
  • Prokes 
  • Pemberlakuan Aplikasi Peduli Lindungi, menunjukkan bukti sudah vaksin 

Jam buka setiap hari mulai pukul 07.30 - 16.00 WIB serta harga tiket masuknya sebagai berikut ;

Taman Nasional Baluran - Situbondo
HTM Taman Nasional Baluran 
(dokpri)

Nah gimana, kalian tertarik nggak liburan di Little Africa in Java? Ohhh ia jangan tinggalkan sampahmu disana ya, tinggalkan kenanganmu saja 😁

- Leha Barqa -

Comments

  1. enaknya sekarang di Baluran jalannya udah mulus, naik motor udah cuss lancar ga banyak "rintangan" kayak dulu

    ReplyDelete
  2. waaahhh ... tertarik banget nih mba Leha. Aku ada rencana mau liburan ke Jawa Timur salah satunya ke Banyuwangi. Thanks ya liputannya ...

    salam jalan-jalan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah asyik dong kak, Banyuwangi pilihan yg tepat utk berlibur kak Krn obyek wisatanya lengkap dr laut, hutan hingga gunung. Selamat berlibur kakak

      Delete
  3. Tiketnya masih terjangkaulah Yaa... Aku pengeeeen . Ngeliat tempatnya udah ngerasa kayak di Afrika 😄😍. Ga usah jauh2 liat hewan yang banyak di taman nasional Afrika, Baluran juga ada 😄. Semoga bisa cepet lah planning visit Baluran bareng keluarga.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Cuzzz kakak puas-puasin di Banyuwangi lanjut Bali lewat jalur darat 😉

      Delete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Perbedaan Lip Cream Maybelline Superstay Matte Ink Asli - Palsu

Haiii ladies 😍 sekarang ini peredaran produk palsu semakin marak lho, kalian harus lebih waspada ya. Jadi beberapa waktu lalu, emak order Lip Cream Maybelline Superstay Matte Ink di salah satu e-commerce. Namun, ketika Lip Cream Maybelline Superstay Matte Ink yang di order tiba ternyata itu palsu.  Lip Cream Maybelline Superstay Matte Ink No. 370 OVERSEER Kok bisa tau kalau itu barang palsu? Ya tau dong, karena sebelumnya emak sudah koleksi Lip Cream Maybelline Superstay Matte Ink no. 370 OVERSEER. Nah, kali ini emak akan sharing tentang perbedaan Lip Cream Maybelline Superstay Matte Ink antara yang asli dan yang palsu ya ladies. Baca juga :  Review Scarlett Glowtening Serum, Serum Yang Bikin Wajah Lebih Cerah Emak bahas satu-persatu dimulai dari packagingnya terlebih dulu, ya.  Perbedaan Lip Cream Maybelline Superstay Matte Ink Asli - Palsu   Packaging   Dari ukuran packagingnya, Lip Cream Maybelline Superstay Matte Ink yang asli dan palsu terlihat jelas perbedaannya. Lip

Prabowo - Gibran Memiliki 5 Cara Agar Tercipta Pemilu Damai

Jelang pemilu dan pilpres 2024, suasana damai dan kondusif sangat diperlukan untuk menjaga persatuan bangsa Indonesia. Pasangan calon (paslon) dengan nomor urut dua, Prabowo - Gibran berkomitmen penuh (all-in) untuk melaksanakan pemilu dengan riang gembira. Dan ini merupakan prinsip yang ditanamkan Prabowo, agar  pemilu damai dapat terwujud dan benar - benar menjadi pesta demokrasi rakyat.  Paslon nomor urut ✌ (dok. Ig bolonemase_indonesia)  Istilah Gemoy yang kini sering dilontarkan untuk capres nomor urut dua ini, semacam pertanda jika masyarakat menyukai kampanye yang lucu, riang serta penuh gagasan. Seperti halnya sebuah pesta, pesta demokrasi pun harus menggembirakan tanpa perlu menjelekkan apalagi menggunakan berita bohong atau hoaks. Baca juga :  Selain Pemimpin Yang Tulus, Ada 3 Faktor Yang Menjadi Daya Tarik Politik Prabowo Subianto Selain itu, data statistik juga menunjukkan adanya kenaikan jumlah pemilih  usia produktif di atas 50 persen pada pemilu dan pilpre

Ayo ke Transera Waterpark Bekasi

Weekend ini aku mengajak keluarga untuk berekreasi ke Transera Waterpark Bekasi. Transera Waterpark adalah wahana rekreasi perpaduan waterpark dan drypark yang mengusung tema benua Afrika dengan suasana Timbuktu. Tetapi karena 90persen lokasinya kini sudah tumbuh pepohonan maka arena ini terasa nyaman. (dok. IG @transerawaterpark.bekasi) Lokasinya berada di dalam area perumahan Kota Harapan Indah - Bekasi. Untuk kalian yang tinggal di luar Bekasi, akses menuju ke Transera Waterpark  bisa keluar melalui pintu Tol Cakung Barat atau pintu Tol Bekasi Barat. Untuk angkutan umum bisa dengan kereta commuterline jurusan Bekasi dan berhenti di stasiun Kranji dilanjut dengan ojek online. Atau dengan bus transjakarta turun di halte busway Harapan Indah dilanjutkan dengan shuttle bus yang telah di sediakan Transera Waterpark. Baca juga :  Royal Tulip Hotel Gunung Geulis Surganya Puncak TTM (dok. IG @transerawaterpark.bekasi) Di Transera Waterpark ini mengunakan sistem teknolog